Puncak Peringatan HKN ke-55 Tahun 2019 di Alun-alun Kabupaten Jombang Bersama Ibu Bupati Mundjidah Wahab

Spread the love

hkn jombang Pembagian hadiah lomba HKN ke -55 2019 dinkes Jombang

Puskesmastembelang.com.26/11/2019. Puncak peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-55 yang jatuh pada tanggal 12 Nopember di laksanakan di alun-alun Kabupaten  Jombang pada tangal 24 Nopember 2019. Puncak peringatan HKN ini di hadiri oleh bupati Jombang Ibu Mundjidah Wahab beserta jajarannya. Kegiatan ini di mulai pukul 05.30 dengan senam masal oleh peworsi yang diikuti ribuan peserta baik dari puskesmas, PKFI, Stikes dan berbagai eleman masyarakat lainnya. Peringatan HKN tahun ini sangat meriah denagan berbagai rangkaian kegiatan yang sangat menarik.

Penyerahan hadiah lomba HKN ke 55 2019 oleh bupati Jombang Mundjidah Wahab

Dalam sambutannya ibu Mundjidah Wahab menyampaikan pelu membudayakan Hidup sehat dilakukan aktifitas minimal 30 menit sehari termasuk senam, serta makan buah dan sayur. Dengan hidup yang sehat akan tercapai bangsa yang sehat, kuat dan cerdas.

Sambutan oleh Kadinkes Jombang drg.Subandiyah,M.KP

Ibu kadinkes Jombang drg. Subandriyah,M.KP  dalam sambutannya menyampaikan bahwa tema HKN adalah Generasi Sehat  Indonesia Unggul yang bermakna bahwa dengan generasi yang sehat maka SDM kita bisa bersaing dengan  negara lainnya selain itu pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dengan lingkungan yang sehat maka akan dapat mencegah berbagai macam penyakit.

Peringatan Hari Kesehatan Nasional  ke-55 tanggal 12 November 2019 Dinas Kesehatan Kabupaten Jombang mengadakan berbagai macam  kegiatan. Mulai dari kegiatan seminar, lomba KP ASI, Bazar sampai pada kegiatan bhakti sosial. Hal ini sesuai dengan tema HKN 2019 yaitu Generasi Sehat Indonesia Unggul.

Selanjutnya ibu bupati Jombang juga menyerahkan hadiah lomba-lomba dengan hadiah berupa uang mulai dari 15 juta sampai 3 juta diantaranya adalah lomba media promkes serta yang lainnya. Tak lupa Kadinkes Jombang beserta bapak asisten juga menyerahkan berbagai hadiah lomba.phs


Peserta HKN ke 55 tahun 2019

Berbagai acara puncak peringatan HKN ke-55 dimulai dari senam masal, dance cuci tangan dari RSUD Jombang, makan buah bersama, pembagian tumbler, ada stand bazar yang menjual dari makanan lokal dan alat medis. Ibu bupati Jombang dan Kadinkes Jombang juga melakukan tinjauan lapangan dengan mengunjungi stand bazar yang disambut luar biasa oleh semua peserta puncak kegiatan.

Acara yang yang ditunggu-tunggu pada acara puncak peringatan HKN ke 55 ini adalah pembagian door prize mulai dari kompor gas, sepeda gunung, fizeer dan berbagai hadiah lainnya. Pembagian ini berdasarkan kopon yang dibagikan pada semua peserta yang hadir di alun-alun. Peserta yang mendapat doorprize sangat senang karena dapat digunakan untuk kegiatan rumah tangga.

(Visited 322 times, 1 visits today)

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Pengaduan dan saran