Monitoring sanitasi lingkungan puskesmas

Spread the love

 

Kebersihan lingkungan puskesmas merupakan bagian dari kesehatan lingkungan yang harus di perhatikan. Dengan lingkungan yang bersih dan rapi akan membawa suasana puskesmas menjadi indah. Lingkungan yang bersih akan membuat nyaman pengguna puskesmas. Linkungan yang bersih akan membuat pasien lebih cepat sembuh dan lebih betah. Betapa pentingnya kebersihan lingkungan puskesmas untuk semua pengguna dan karyawan puskesmas.

 

Kepala puskesmas Tembelang dr Puguh Hari Subagia,M.Si sangat peduli dengan kebersihan lingkungan puskesmas. Diantaranya adalah melakukan kegiatan monitoring kebersihan lingkungan setiap hari jumat. Kegiatan monitoring ini dengan melakukan supervisi keseluruh bagian lingkungan puskesmas. Dengan supervisi ini akan ditemukan berbagai temuan terhadap lingkungan yang kurang bersih. Dari bermacam-macam temuan terkait kebersihan diambil yang paling urgen untuk segera diselesaikan. 

Sampah merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari puskesmas. Baik sampah medis dan non medis setiap hari dihasilkan oleh puskesmas. Meskipun sudah ada prosedurnya namun supervisi lingkungan perlu dilakukan. Supervisi pada jumat ini fokus pada sampah. Yang mana terdapat sampah yang dibuang sembarangan dan tumpukan sampah buang di tempat TPS.Dari supervisi yang dilakukan tersebut terdapat beberapa sampah yang kurang enak di pandang mata di belakang puskesmas. Dari hasil temuan ini dilakukan tindak lanjut dengan koordinasi petugas kesling puskesmas untuk segera membersihkan sampah-sampah yang berserakan.

Betapa pentingnya supervisi oleh pimpinan puskesmas terhadap lingkungan puskesmas. Namun demikian kebersihan lingkungan puskesmas Tembelang akan terus menerus di tingkatkan sesuai dengan sumber anggaran yang ada di puskesmas.

 

(Visited 1,265 times, 1 visits today)

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Pengaduan dan saran